CONTENT

16 November 2012

Istilah umum dalam berinternet

Bisakah rekan-rekan menerangkan kepada saya semua arti yang saya tandai dengan hurup miring pada artikel dibawah ini?

* Agar para lulusan tidak disebut gap-tek, maka pihak pendidikan menyediakan laboratorium internet yang dapat dipergunakan setiap saat. Untuk dapat tersambung ke internet, sebuah komputer harus memiliki modem dan terhubung ke ISP. Di dalam komputer juga harus ter-install program web browser seperti Internet Explorer, Mozila Firefox, Communicator, dan lain lain.

Setelah web browser dijalankan, maka pengguna diminta untuk memasukkan alamat URL untuk dapat mengakses web page yang diinginkan. Kemudian komputer akan menghubungi web server (umumnya berbasis UNIX) untuk dapat menampilkan home page dari web site yang kita minta. Selanjutnya kita dapat melihat informasi yang ada di situs tersebut, atau meng-klik link-link tertentu pada situs itu untuk melihat informasi yang lain. Wujud dari link bisa berupa; thumbnail, kata-kata (biasanya dibedakan warnanya atau diberi garis bawah), atau suatu tombol. Apabila kita ingin menyimpan suatu halaman web yang dirasa penting, kita dapat memilih menu “save as” untuk men-download halaman tersebut.

Fasilitas-fasilitas yang ada di internet antara lain: Chatting, E-mail, download dan upload, browsing/Surfing, E-learning, dan lain-lain.“

Nah, supaya ga bingung, berikut saya berikan arti dari kata-kata tersebut.

Modem : Singkatan dari “modulation demodulation”, yaitu suatu alat untuk
mentransfer data dari komputer yang satu ke komputer lain
mempergunakan saluran telepon.
ISP : Internet Service Provider, perusahaan atau organisasi yang menyediakan
jasa internet. Contoh: Vip-net dan telkom-net.
Install : Proses penambahan software ke dalam lingkungan sistem komputer.
Web browser : Suatu program atau software yang digunakan untuk mengakses internet
Internet Eks : Web browser buatan Microsoft Corp.
Mozila Firefox : Web browser buatan modzila foundation
Communicator : Web browser buatan Netscape
URL : Uniform Resource Locator, alamat dalam internet.
Web Page : Halaman-halaman dalam internet.
Web Server : Sebuah komputer yang menyediakan layanan untuk internet. Disebut
juga host.
UNIX : Sebuah sistem operasi multitasking. Sekarang dikembangkan menjadi
LINUX
Home page : Halaman awal dari sebuah situs internet.
Website : Suatu menu yang terdapat di dalam suatu halaman (biasa disebut
“site” saja)
Situs : Sama dengan web page
Link : Sebuah objek yang dihubungkan dengan objek lain.
Thumbnail : Merupakan sebuah link yang berupa gambar kecil.
Download : proses pengambilan suatu file dari internet
Upload : Proses memasukkan file ke dalam situs di internet.
Chatting : Komunikasi dengan sesama pemakai internet yang sedang on-line.
E-mail : Surat-menyurat dalam internet.
Surfing/Browsing : Suatu istilah untuk menyebutkan kegiatan yang dilakukan user dalam menjelajahi situs-situs yang ada di internet.
E-Learning : Proses pembelajaran melalui internet

0 komentar: