CONTENT

12 Agustus 2009

System Restore Gratisan

Backup data merupakan cara yang paling baik untuk meminimalisasi kerusakan/kehilangan data. Namun bagaimana cara mengembalikan sistem yang terlanjur rusak? Berikut 5 yang terbaik.


Macrium Reflect Free (Windows, Free)



Macrium Reflect Free merupakan versi “sosial” dari versi populernya “Macrium Reflect disk imaging tool” yang tidak gratis. Dengan perkakas ini anda dapat membackup isi harddisk dalam suatu jaringan, CD/DVD maupuun FlashDisk. Kemampuan untuk melakukan penjadwalan kapan akan dilakukan backup dan software untuk membakar CD/DVD membuat pemeliharaan sistem menjadi sangat mudah, juga mendukung Microsoft's Volume Shadow Copy Service, real-time, dan pembuatan disc image multi versi. Salah satu fitur yang paling menarik adalah kompabilitasnya dengan BartPE, dengan kualitas yang sangat baik yang ditawarkan oleh Linux-based recovery boot disc

DriveImageXML (Windows, Free)



Membuat cadangan dari seluruh isi hard disk, copy dari disk ke disk, dan kemudahan untuk melihat isi dari backup image seperti sebagaimana melihat isi sebuah direktori pada umumnya. Hal ini berarti anda dapat menentukan akan memulai backup ataupun restorasi berdasarkan pada point tertentu sehingga tidak perlu melakukan backup ulang maupun restorasi data secara menyeluruh. Yang berarti adalah semakin sedikit file yang akan di backup/restore, semakin cepat pula waktu yang anda perlukan. Seperti pada Macrium Reflect Free, DriveImageXML juga mendukung Volume Shadow Copy.

Paragon Drive Backup Free (Windows, Free)



Paragon Drive Backup merupakan versi gratis dari Paragon yang diperuntukkan bagi perseorangan. Walaupun gratis bukan berarti minim fitur. Fitur yang disediakan cukup komplit. Paragon mendukung Microsoft Volume Shadow Services untuk backup secara real-time, dan dapat me-restore banyak partisi dan disk dalam satu waktu. Restorasi dapat dilakukan dari Flash Disk dan CD/DVD yang akan otomatis dibuat oleh aplikasi ini. Tampilan aplikasi, sebagaimana dapat anda lihat pada gambar, hampir semuanya berupa wizard sehingga sangat membantu bagi seorang pemula.

ImageX (Windows, Free)



Dahulu ImageX diciptakan sebagai sebuah peralatan bagi komputer manufaktur dan beberapa perusahaan besar lainnya yang digunakan untuk menciptakan backup image untuk banyak komputer. Jadi pada dasarnya adalah berupa command-line, namun karena kepopulerannya, akhirnya dicipkakan sebuah GUI yang disebut dengan GImageX, sebagaimana anda lihat pada gambar. Walaupun beberapa fiturnya dibatasi, terlebih lagi hanya dapat digunakan pada file system windows yang sudah modern, ImageX memiliki beberapa fitur yang sempurna, misalnya, ukuran image yang lebih kecil dengan teknologi “single instancing” dimana sebuah file yang biasanya muncul di beberapa tempat dalam sistem, hanya akan dituliskan satu kali dalam image. Anda dapat saja menambahkan beberapa file saja pada image yang telah dibuat terdahulu, juga melakukan restorasi pada bagian tertentu saja sehingga akan menghemat waktu anda. Link berikut ini berisi informasi tentang ImageX dalam Microsoft Technet.

Clonezilla (Windows/Mac/Linux, Free)



Clonezilla merupakan aplikasi image disk open-source yang sangat powerful dan sangat mudah digunakan oleh pemula. open-source disk imaging tool easy enough for new users to jump into. Menu fiturnya dirancang sesuai dengan tingkatan kebutuhan dari user. Pada edisi server and dapat membuat image pada dari hardisk yang terhubung pada suatu jaringan, dan Clonezilla juga mendukung lebih dari setengah lusin sistem, Windows, Linux, and Mac-based machines. Walaupun, katakanlah, anda menggunakan sebuah file sistem yang ga jelas, anda akan tetap bisa mempergunakan aplikasi ini, namun anda akan diminta untuk menjalankan fitur “sector-to-sector copy” yang membutuhkan waktu lama untuk memprosesnya dibandingkan dengan backup image dari file sistem yang memang didukung oleh Clonezilla. Versi personal dari Clonezilla berupa Live CD dan diperuntukkan untuk pengguna akhir untuk bermacam kebutuhan pada berbagai situasi. Juga dukungan situs dari Clonezilla yang memuat berbagai bantuan dan panduan.

0 komentar: