CONTENT

21 April 2009

TOP 10 TECHNOLOGI SKILLS

Lapangan pekerjaan masih sangat luas bagi anda yang memiliki keahlian dan sertifikasi di kesepuluh bidang ini.


Selama 25 tahun keterpurukan dalam bisnis penjualan, TI tetap dalam posisi yang stabil. Banyak CIO yang merombak susunan pegawainya, sementara yang lainnya melakukan pembaharuan dengan cara merekrut ahli TI dengan kemampuan yang sangat diperlukan untuk saat ini.

Secara global, perusahaan menjadi sangat tergantung pada TI dimana perusahaan tersebut tidak dapat menempatkan sembarang staff untuk mengolah data center perusahaan, serta tidak akan mau untuk melepaskan karyawan mereka yang memiliki kemampuan dalam mengembangakan aplikasi teknologi internet generasi kedua.

”Pekerjaan di bidang TI merupakan posisi yang aman dengan bayaran yang tinggi” demikian diungkapkan oleh David Foote, CEO dari Foote Partners, yang melakukan survei pertiga bulan atas gaji per-departement dalam perusahaan-perusahaan Amerika Serikat. ”Dunia sangat membutuhkan TI... Karena TI memungkinkan perusahaan untuk menghasilkan produk yang lebih bermutu dengan harga yang lebih murah”

Lebih lanjut Foote mengatakan ada suatu kecenderungan pada departement TI di setiap perusahaan yang disurveinya, bahwa mereka lebih suka merekrut karyawan dengan kemampuan-kemampuan tertentu, sementara karyawan lain yang tidak memiliki kemampuan tersebut akan di-PHK.

Berikut adalah 10 keahlian di bidang TI yang sangat dibutuhkan, menurut laporan dari hasil survei pada triwulan keempat tahun 2008 oleh Foote Partners.

1. Bussiness Process Modelling
Manajemen Proses Bisnis, Metodologi dan Modeling adalah salah satu dari cabang TI yang sangat sedikit orang menguasainya, namun dibalik itu ternyata gaji yang didapatkan oleh orang-orang tersebut mengalami peningkatkan sebesar 10,3 % selama triwulan keempat 2008 lalu.

Kevin Faughnan, direktur dari IBM’s Academic Initative mengatakan bahwa Bussiness Process Modelling adalah salah satu kunci yang harus dikuasai dalam bisnis. ”ini adalah tentang mempelajari bagaimana bisnis bekerja, apa saja proses bisnis yang terjadi dan bagaimana kita menganalisanya”, demikian dikatakan Faughnan. Ditambahkan pula bahwa ini merupakan suatu kunci bagi perusahaan sebelum mereka menerapkan IT untuk memecahkan masalah bisnis mereka, sehingga sangat dibutuhkan orang-orang dengan kemampuan tersebut.

2. Database
Keahlian dalam database juga mengalami peningkatan gaji sebesar 2,9 % . Perusahaan sedang gandrung untuk mencari para pekerja TI dengan pengalaman Microsoft SQL server dan Oracle Developer Suite. Perusahaan juga membutuhkan para pekerja yang memiliki sertifikat master untuk Oracle DBA Administrator, Teradata, Developer and Design Architect.

Masyarakat untuk Manajemen Informasi (Society for Information Management / SIM’s) juga mengeluarkan pernyataan bahwa keahlian dalam database merupakan keahlian yang sangat dibutuhkan untuk karyawan pemula. Pengalaman dalam database adalah satu dari empat keahlian teknik yang sangat dicari oleh para CIO dalam merekrut karyawannya dari segment fresh graduate.

3. Messaging/Communications
Penyampaian informasi dan komunikasi adalah keahlian lain yang juga mengalami kenaikan gaji sebesar 2,8 %. Perusahaan sangat tertarik untuk merekrut karyawan yang berpengalaman dalam bidang sistem informasi dan komunikasi, VoIP dan IP telephony.

4. IT Architecture
IT Architecture mengalami kenaikan sebesar 10 % pada triwulan terakhir 2008. Perusahaan sedang getol-getolnya mencari orang dengan keahlian rancang bangun dalam sistem, jaringan, aplikasi, data, informasi dan keamanan.

Trendnya adalah orang-orang dengan sertifikat : Professional Technology Architect, Security Certified Network Architects, Microsoft Certified Architects, SNIA Certified Architects, dan Open Group's IT Certified Architect.

5. IT Security
Trend dibidang keamanan adalah, orang-orang dengan sertifikat : CompTIA Security+, GIAC Security Essentials, Certified Ethical Hacker, GIAC Certified Incident Handler, dan Check Point Certified Security Administrator.

“Gaji yang diperoleh karyawan dengan sertifikasi diatas mengalami peningkatan dan jaminan kelangsungan kerja”, ditambahkan pula oleh Foote, “bahkan pemerintah pun mencari orang-orang dengan keahlian tersebut”.

Sedangkan Professor Peter Lee, dekan dari fakultas ilmu computer universitas Carnegie Mellon mengatakan, ” Permintaan untuk spesialis keamanan akan meningkat pesat, dikarenakan saat ini para ABG mulai menyukai dunia underground (hacking). Namun sangat disayangkan bahwa minat para mahasiswa untuk mempelajari hal yang berkaitan dengan keamaan baik dalam arsitektur perangkat keras, system operasi, maupun keamanan jaringan masih sangat kurang.”

6. Project Management
Orang dengan sertifikasi Project Management Professional juga laku keras, Foote melaporkan. Lebih penting lagi adalah orang yang telah memiliki pengalaman memanage proyek IT yang kompleks, mampu melaksanakan secara tepat waktu atau dengan biaya yang dibawah anggaran.

SIM’s 2008 juga melaporkan bahwa “kepala proyek” adalah salah satu keahlian yang sangat dicari untuk karyawan di level menengah (red: menurut SIM’s).

”Keahlian dalam manajemen proyek akan menjadi sangat penting dalam beberapa tahun mendatang”, diungkapkan oleh Henry Eckstein, wakil ketua dari Strategic Technology di York Insurance Services Group.

7. Data Mining
Pekerjaan yang masih sangat melimpah ruah adalah bagi orang-orang yang memahami Data Mining dan bidang-bidang yang berhubungan dengannya, seperti information on demand, content management dan unstructured information management.

“Dunia akan terus berputar-putar di masalah Data. Sehingga segala sesuatu yang bisa anda lakukan dalam mengembangkan analisis data, data mining dan information on demand akan menjadi keahlian yang sangat penting”, kata Faughnan.

"Ada berbagai masalah yang terlibat dengan pengelolaan data dalam jumlah yang sangat besar dan cara memproses data tersebut serta menampilkan informasi dari data," ujar Lee. "Salah satu hal yang dapat kita lihat mulai dari Google, misalnya, adalah mereka memerlukan lulusan perguruan tinggi dengan pemahaman dan keterampilan untuk menanggulangi hal baru dalam dunia komputasi data yang intensif."

8. Web Development
“Permintaan untuk karyawan dengan sertifikat Web Development mengalami penurunan selama setahun terakhir, gaji yang diperoleh pun mengalami penurunan sebesar 21,8 %”, menurut laporan dari Foote. Namun, para ahli mengatakan masih dibutuhkan untuk para pengembang yang memahami tren Web terbaru, terutama media sosial

“Seseorang wajib menguasai manipulasi data pada Web, dan saat ini yang dibutuhkan adalah keahlian Web 2.0”, dikatakan oleh Faughnan.

9. IT Optimization
Para ahli meramalkan masa depan yang sangat bagus bagi para professional IT dengan pengalaman optimisasi, mencakup Virtualisasi dan Cloud Computing. Namun saat ini pekerjaan tersebut hanya didapatkan pada perusahaan Service Provider.

10. Networking
Walaupun penguasaan akan networking mengalami penurunan gaji selama 6 bulan terakhir, namun dari “daftar pekerjaan di bidang IT dengan upah tertinggi” yang dikeluarkan oleh Foote menunjukkan bahwa orang dengan keahlian networking yang telah memiliki sertifikat dari Cisco, SNIA, EMC, Brocade, dan Avaya masih mendapatkan gaji yang besar.

0 komentar: