CONTENT

16 Oktober 2009

Facebook : Backup Data

Pernah mengalami akun facebook anda tiba-tiba tidak dapat digunakan lagi? Banyak faktor yang menyebabkan akun anda di blok oleh admin facebook, semua orang bisa mengalaminya. Bahkan sekelas pakar seperti pak Onno W. Purbo pun pernah mengalaminya. Lalu apa yang akan anda lakukan? Menutup akun anda dengan resiko kehilangan seluruh data yang ada?

Lebih baik mencegah sebelum terjadi. Berikut ada cara sederhana menggunakan ekstensi dari firefok yang bernama ArchiveFacebook yang dapat anda pergunakan untuk membuat data cadangan dari akun anda.

Kemampuan back-upnya meliputi :
- Photo
- Pesan
- Daftar kegiatan
- Daftar teman
- Notes
- Events
- Group
- Info

Catatan:
Daftar aktivitas yang akan tersimpan adalah milikmu dan tidak termasuk aktivitas dari teman-teman anda. Apabila anda lebih suka menggunakan browser selain Firefox, hal itu tidak menjadi masalah. Install Firefox, download ekstensinya lalu buat backup. Setelah selesai, silahkan uninstall Firefox. Data backup anda akan tetap bisa dipergunakan menggunakan browser lain

Scrapbook
Penggunaan Archive Facebook bersamaan dengan Scrapbook akan mengakibatkan tidak stabilnya Scrapbook. Untuk itu disarankan agar tidak menjalankan keduanya atau disable bahkan unsinstall Scrapbook.


Facebook Username

Untuk bisa menjalankan ekstensi ArchiveFacebook, anda diharuskan mempunyai username facebook yang bisa anda setting disini.

Install Archive Facebook
Untuk memulainya silahkan anda instal ekstensi ArchiveFacebook dari Modzilla Firefox Addon Galery. Ekstensi ini masih dalam tahap eksperimental sehingga anda harus mengaktifkan pilihan untuk mendownload dan menginstallnya


Setelah diinstall, anda diharuskan merestart firefox. Anda akan melihat menu ”ArchiveFB” di antara menu Bookmark dan Tools.

Backup dan Arsip
Setelah semua siap, langkah pertama yang harus anda lakukan adalah Login ke Facebook.
Lanjutkan dengan memilih menu ArchiveFB > Show in Sidebar dan buka sidebar.
Ketika tampilan facebook telah terbuka di browser anda, lanjutkan dengan memilih menu ArchiveFB > Archive.

Pilih OK untuk memulai proses backup. Proses backup akan dilakukan secara kronologis.





Proses backup bisa saja memakan waktu lama, tergantung seberapa besar data dan koneksi yang anda punya. Bila pada saat proses backup tiba-tiba anda dapati proses yang tidak berjalan dengan semestinya (hang / berhenti) seperti gambar dibawah ini, tekan pause dan tekan start lagi.

Setelah semua proses selesai dijalankan, anda akan melihat tampilan baru pada sidebar “Facebook | username date”, dengan nama anda tertera disana. Hal itu mengindikasikan bahwa proses backup telah selesai.

Telusuri Arsip Anda
Sama seperti software pembackup data, anda akan mendapatkan kumpulan arsip yang terkategorisasi menurut tanggal, yang akan muncul pada sidebar.

Pengguna Ahli dan Browser selain Firefox
Anda akan bisa menemukan sebuah folder ArchiveFB di dalam folder Firefox profil, dimana data akan disimpan disana.

Bagaimana dengan anda yang menggunakan browser lain? Pada ArchiveFB sidebar, pilih Tools > Options. Pada dialog Options, arahkan ke Organize. Pada pilihan tempat penyimpanan (Location to Store Data), anda dapat memilih untuk menyimpan ditempat lain yang anda inginkan.


lalu buka tempat penyimpanan yang telah anda tentukan tersebut dan pilih “index.html”, buka dengan browser apa saja yang anda suka.

0 komentar: